search
  • facebook
  • twitter
  • instagram

IDI Prihatin Warga Berkumpul di Taman Pakui Abaikan Protokol Kesehatan

doelbeckz - Pluz.id Minggu, 19 Juli 2020 18:03
Wachyudi Muchsin. foto: istimewa
Wachyudi Muchsin. foto: istimewa

PLUZ.ID, MAKASSAR – Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Makassar prihatin dengan kondisi yang terjadi saat ini di Kota Makassar.

Terutama sikap masyarakat dan ketegasan pemerintah dalam melakukan pengawasan dalam pemenuhan protokol kesehatan Covid-19. Utamanya, jaga jarak, menggunakan masker, dan rutin cuci tangan.

Seperti terlihat saat warga memenuhi Taman Pakui Sayang yang berada di kompleks Kantor Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Sulsel, Jl AP Pettarani, Kota Makassar, Minggu (19/7/2020).

Mereka melaksanakan aktivitas olahraga dan bersantai tanpa memperhatikan protokol kesehatan pencegahan virus corona (Covid-19). Utamanya jaga jarak dan menggunakan masker.

Humas IDI Kota Makassar, Dr Wachyudi Muchsin, mengakui, prihatin melihat pemandangan seperti itu, masih terjadi di tengah-tengah masyarakat di tengah pandemi virus corona yang masih tinggi atau zona merah.

BEROLAHRAGA. Nampak warga memenuhi Taman Pakui Sayang yang berada di kompleks Kantor Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Sulsel, Jl AP Pettarani, Kota Makassar, Minggu (19/7/2020). foto: doelbeckz/pluz.id

“Ini betul-betul mengerikan, jika memang ada seperti itu. Harusnya, tetap jaga jarak dan menggunakan masker di tempat umum. Tidak seperti itu,” terangnya.

Dokter Yudi, sapaan Dr Wachyudi Muchsin, mengatakan, olahraga tidak dilarang, tetapi seharusnya dilakukan di rumah saja.

Halaman

Artikel Terkait



Berita Terkini Lainnya


To top