search
  • facebook
  • twitter
  • instagram

Arisanto Wijaya Jadi Ketua MCC

doelbeckz - Pluz.id Rabu, 11 Agustus 2021 13:00
PEMILIHAN KETUA. Makassar Cycling Club (MCC) menggelar pemilihan ketua periode 2021-2023 di Novotel Grand Shayla Makassar, Rabu (11/8/2021). foto: istimewa
PEMILIHAN KETUA. Makassar Cycling Club (MCC) menggelar pemilihan ketua periode 2021-2023 di Novotel Grand Shayla Makassar, Rabu (11/8/2021). foto: istimewa

PLUZ.ID, MAKASSAR – Arisanto Wijaya terpilih sebagai Ketua Makassar Cycling Club (MCC) periode 2021-2023 setelah hasil pemilihan yang dilaksanakan di Novotel Grand Shayla Makassar, Rabu (11/8/2021).

Ketua MCC terpilih, Arisanto Wijaya, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan para anggota.

Ia pun mengajak para anggota MCC bersama-sama membangun MCC menjadi lebih besar yang bermanfaat bagi masyarakat.

“Semoga di kepengurusan baru yang saya pimpin ke depan MCC selalu menjadi tauladan bagi klub-klub sepeda yang ada di Makassar,” ujarnya.

MCC sendiri yang merupakan klub sepeda tertua di Makassar mengdakan pemilihan ketua baru untuk periode 2021-2023.

Ketua Panitia, Andi Idham, menjelaskan, pemilihan ketua ini merupakan salah satu bentuk regenerasi organisasi MCC agar menjadi organisasi yang sehat. Anggota yang hadir sekitar 100 orang dari total 200-an jumlah anggota MCC.

Steering Comittee yang diwakili Wisnu Wijaya mengatakan, ada beberapa kriteria Ketua MCC periode 2021-2023, diantaranya harus tegas, tapi tidak arogan, tidak memandang suku, ras, dan agama, dapat mengayomi seluruh anggota, mau berkorban secara sukarela, fair, setia kepada kebenaran bukan karena kedekatan, tidak baper, siap kecewa, harus tetap humble dan tidak jumawa .

Dari total sepuluh kandidat kemudian discreening menjadi lima kandidat oleh tim screening comittee. Kemudian discreening lagi menjadi tiga, yaitu:
1. Pieter Witono
2. Arisanto Wijaya
3. Anggiat Sinaga

Pemilihan menggunakan sistim ‘One man One Vote’ dengan ketentuan kandidat dengan suara terbanyaklah yang menjadi Ketua MCC yang baru.

“Hanya saja satu hari sebelum pemilihan Pak Anggiat Sinaga salah satu kandidat menyatakan mundur dengan pertimbangan beban pekerjaan hingga dalam dalam proses pemilihanpun tidak hadir,” ucap Wisnu. (***)

Artikel Terkait



Berita Terkini Lainnya


To top