PLUZ.ID, MAKASSAR – Keluarga Olahraga Tarung Derajat (Kodrat) Provinsi Sulsel menggelar rapat pembentukan panitia Musyawarah Daerah (Musda) Tarung Derajat Sulsel di Hotel Swiss-Belinn Panakkukang, Makassar, Minggu (19/1/2025).
Rapat ini dihadiri Pelatih Utama Provinsi Sulsel Guru Umar Sukmara dan Pembina Tarung Derajat Provinsi Sulsel Asintel Kejati Sulsel Ardiansyah didampingi Kasi Oharda Kejati Sulsel Alham, Kacabjari Pelabuhan Adi Haryadi Anas, Petrus Yalim (pembina), Roby, dan dihadiri Mayor CPM Deka Piro Sandira (Dandenpom Divif 3 Kostrad).
Humas Tarung Derajat Sulsel, AKP Ade Firmansyah, mengatakan, Musda Tarung Derajat Sulsel akan digelar di Hotel Swiss-Belinn Panakkukang, Makassar, 15 Februari 2025 mendatang.
“Pelaksanaan Musda Tarung Derajat Sulsel dalam rangka meningkatkan prestasi dan pengembangan olahraga tarung derajat di Sulsel,” tutur Ade Firmansyah didampingi
Kacabjari Pelabuhan Adi Haryadi Anas, selaku Ketua Panitia Musda.
Sementara, Asintel Kejati Sulsel, Ardiansyah, selaku Pembina Tarung Derajat Provinsi Sulsel, mengatakan, dalam kepengurusan yang baru nanti diharapkan, dapat meningkatkan prestasi khususnya dalam waktu dekat ini, tarung derajat akan melaksanakan Pra Kualifikasi Porprov XVIII 2026 di Kabupaten Wajo. (***)